HEADLINEPENDIDIKANPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

19 SMP Di Bangkalan Terima BOS Affirmasi Dan 5 SMP BOS Kinerja

Kabid SMP Dinas Pendidikan kabupaten Bangkalan, Jufri Kora

Bangkalan,maduranewsmedia.com– Sebanyak 24 SMP di kabupaten Bangkalan pada tahun 2019 ini memperoleh bantuan BOS Affirmasi dan BOS kinerja. “BOS Affirmasi dan BOS kinerja ini merupakan program dari Kementrian Pendidikan,” kata Kabid SMP Dinas Pendidikan kabupaten Bangkalan, Jufri Kora, Sabtu (26/10/2019).

Dikatakan dia, ke 24 SMP yang menerima program dari Kementrian Pendidikan itu terdiri dari 5 SMP memperoleh BOS Kinerja. SMP yang menerima BOS Kinerja itu diantaranya;    SMP 1 Socah, SMP 1 Kamal, SMP 2 Bangkalan, SMP 1 Bangkalan,dan SMP 2 Socah. “Total siswa pada 5 SMP yan memperoleh BOS kinerja itu sebanyak 1.151 siswa dan masing-masing siswa mendapatkan dana sebesar Rp 2 juta,” jelas Jufri panggilan akrabnya Kabid SMP itu.

Dijelaskan Jufri, sedangkan SMP yang meperoleh BOS affirmasi sebanyak 19 sekolah dengan 1.184 siswa. SMP yang menerima BOS Affirmasi ini  diantranya : SMP Kokop, SMP Kwanyar, SMP Konang dan SMP Modung. “Sekolah penerima BOS Affirmasi iniadalah sekolah yang masuk katagori 3 T yaitu Tertinggal, Terluar, Terpencil,” terangnya.

Ditambahkan Jufri, sampai saat ini program BOS Affirmasi maupun BOS Kinerja belum terealisasi. “Saat ini Program BOS Affirmasi dan BOS kinerja masoih dalam tahap Sosialisasi Kepala sekolah penerima dan operator, sosialisasi ini kita lakukan  agar  para penerima tahu dan paham aturannya,” tutur Jufri..

Kabid SMP Dinas Pendidikan kabupaten Bangkalan ini mengharapkan agar program dari Kementrian Pendidikan ini bisa bermanfaat bagi siswa dan sekolah SMP di kabupaten Bangkalan.”Tujuan dari Program ini untuk pengembangan dan peningkatan pendidikan,” pungkasnya. (hib/shb)