HEADLINEPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

Bupati Bangkalan R Abdul Latif Amin Imron, Pantau Langsung Ujian Seleksi P3K

Ra Latif didampingi Plh Sekda Setijabudhi saat memantau ujian seleksi P3K

 

Bangkalan,maduranewsmedia.com– Bupati Bangkalan, R Abdul Latif Amin imron, memantau langsung pelaksanaan ujian seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) dengan sistem Computer Assited Tes (CAT)  yang digelar di SMAN-2 dan SMKN 2 Bangkalan. “Alhamdulilah pelaksanaan ujian seleksi P3K ini berjalan lancar dan tidak ada kendala yang berarti,” kata Ra Latif panggilan akrabnya Bupati Bangkalan saat memantau pelaksanaan ujian seleksi P3K di SMAN-2 Bangkalan, Ahad (23/02/2019).

Dikatakan dia, Pemkab Bangkalan melaksanakan seleksi P3K ini, karena merupakan kewajiban pemkab bangkalan untuk melaksanakan program pemerintah pusat. “”Pelaksanaan seleksi P3K ini bentuk kewajiban dari kami, P3K ini kebijakan dan merupakan program dari pemerintah pusat,” jelas Ra Latif.

Orang nomer satu dilingkungan pemkab Bangkalan ini berharap semuanpeserta ujian seleksi yang merupakan THK-2 ini lulus semua. “Ya harapan saya lulus semua, karena peserta yang ikut seleksi P3K merupakan pengawai THL yang data-datanya sudah ada di pusat,” terangnya.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Aparatur (BKPSDA) kabupaten Bangkalan, moh Ghufron menjelaskan, peserta seleksi P3K ini 975 orang yang teridiri dari Tenaga kesehatan 154, Penyuluh Pertanian 36 orang, dan Tenga pendidik 795 orang. “Jadi total THK-2 yang ikut seleksi P3K ini  sebanyak   975,” kata Ghuron.

Dikatakan dia pelaksanaan ujian seleksi P3K ini akan dilakukan selama2 hari dengan temapt ujian di SMAN-2 dan SMKN-2 Bangkalan. “Yang menunjuk tempat ujian ini adalah dari pemerintah pusat, kami di sini hanya sebagai pelaksana saja,” pungkasnya. (hib/shb)