HEADLINEKESEHATANPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

Diduga Banyak Napi Konsumsi Narkoba, Dewan Minta BNN Turun Ke Pamekasan

Ketua Komisi I DPRD Pamekasan, Ismail
Ketua Komisi I DPRD Pamekasan, Ismail

Pamekasan maduranewsmedia.com – Ketua Komisi I DPRD Pamekasan, Ismail SHi mensinyalir banyak Napi narkoba di pemasyarakatan (Lapas) Klas II a Pamekasan yang masih mengkonsumsi narkoba. Hal itu terbukti  pada saat TNI. Polri dan Satgas P4GN Se Madura menemukan alat hisab saat melakukan penggeledahan di lingkungan lembaga pemasyarakatan (Lapas) Klas II a Pamekasan baru baru ini.

Melihat adanya fakta penemuan alat hisab di lapas itu,  Ketua Komisi I DPRD kabupaten Pamekasan. Ismail SHi,  meminta kepada Badan Narkotika Nasional (BNN) Pusat maupun Provinsi, untuk turun langsung melakukan penggeledahan sekaligus tes urine, terhadap  napi yang menghuni di lapas tersebut. “Ini menunjukkan bahwa Lapas Klas II di Pamekasan ini tidak steril, untuk itu kami  minta dengan hormat bagaimana BNN turun langsung dan geledah lapas beserta penghuninya, napi-napi apalagi mereka yang memang asalnya adalah napi narkoba, semua komponen itu harus dites urine sewaktu-waktu, kami berharap besar kepada BNN, untuk turun ke Pamekasan,” tegas Ismail SHi. Kamis (14/4/2016)
Berdasarkan keterangan Kasatresnarkoba Polres Pamekasan, AKP Syaiful, kondisi di lapas ini sudah cukup mengkhawatirkan, sebab alat hisap yang ditemukan petugas, berupa botol bong dan pipet berisi sabu cair tersebut, diduga masih sempat digunakan sekitar seminggu yang lalu. “Penggeledahan yang kemarin , dilakukan tidak menyeluruh dan hanya bisa dilakukan di Blok A, menyusul adanya teriakan dari salah satu napi, sebagai kode adanya penggeledahan terhadap napi di blok lainnya dan terbatasnya petugas yang diterjunkan untuk melakukan penggeledahan,” pungkas Syaiful. (rhm/shb)