HEADLINEPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

Gelar Safari Romadhan,  Bupati Pamekasan Buka Puasa Bersama Anak Yatim dan Masyarakat

Bupati Pamekasan, H Achmad Syafii saat menyerahkan bantuan
Bupati Pamekasan, H Achmad Syafii saat menyerahkan bantuan

Pamekasan, maduranewsmedia.com–  Bupati Pamekasan,  H. Achmad Syafii, beseta Wakil Bupati, Forpimda dan kepala dinas di lingkungan pemkab Pamekasan melakukan silaturrahmih dan buka bersama dengan anak yatim, kaum duafa dan masyarakat di Kecamatan Batumarmar kabupaten Pamekasan. Acara yang dikemas dalam Safari romadhan itu dihadiri juga kepala desa Se-kecamatan Pakong, Selasa (14/6/2016).

Pada acara Safari Romadhan itu,  Bupati juga memberikan bantuan kepada masyarakat sekitar yang kurang mampu dan anak yatim berupa beras, sarung, dan uang untuk membantu meringankan beban mereka. Selain itu, orang nomor satu diliungkungan Pemkab Pamekasan itu juga menyampaikan tausiyah.

Dalam tausiyahnya, Bupati Pamekasan meminta agar semua masyarakat menjalankan ibadah puasa sebaik-baiknya serta menjaga kondusifitas di desa serta  menghargai antar umat beragama.“Dalam bulan penuh berkah ini kami mengharapkan semua masyarakat agar menjalankan kewajiban puasa Ramadhan,” kata Achmad Syafii saat Safari Romdahan di Kantor Kecamatan Waru.

Bupati Pamekasan, H Achmad Syafii saat menyampaikan tausiyah
Bupati Pamekasan, H Achmad Syafii saat menyampaikan tausiyah

Di tambahkan dia, dirinya juga meminta masyarakat,  khususnya pemilik warung yang buka siang hari agar tidak buka siang hari selama bulan Romadan. Bahkan ia juga meminta kepada masyarakat apa bila ada warung buka pada siang hari agar supaya melaporkan kepapa pikak kecamatan atau kepada bupati langsung melalui telepon.

“Kami sudah mengeluarkan surat edaran yang di sampaikan kepada pemilik warung dan masyarakat, yang isinya warung boleh buka siang hari mulai pukul 14.00 Wib, itupun untuk melayani orang yang mau buka puasa. Bukan melayani orang yg tidak berpuasa” terangnya achmad syafi.

Selanjutnya Bupati Pamekasan bersama rombongan  melanjutkan acara Safari romadhan ke kecamatan Pakong pamekasan, dengan melakukan solat tarawih bersama masyarakat dan kepala desa Se-kecamatan Pakong. (adv/rhm)