HEADLINEPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

Tahun 2019 Centra IKM Dapat Kucuran Dana Rp 3,8 Mliyar

Kadisperin dan Tenaga kerja, Amina Rachmawati

 

Bangkalan,maduranewsmedia.com– Untuk melanjutkan pembangunan Centra Industri Kecil Menengah (IKM) di Desa Baengas kecamatan Labang kabupaten Bangkalan, Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja memperoleh kucuran dana sebesar Rp 3,8 Milyar dari Pemerintah pusat. “Anggaran itu untuk belanja Peralatan mengisi gedung IKM yang sudah ada,” kata Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja kabupaten Bangkalan, Amina Rachmawati, Sabtu (29/12/2018).

Dikatakan dia, sebenarnya pada tahun 2018 ini, pihaknya juga memperoleh kucuran dana untuk IKM sebesar Rp 6 Milyar, namun karena waktunya mepet, sehingga dana tersebut tidak terserap. “Tahun 2018 ini kita dapat suntikan dana untuk IKM, tapi ngak terserap, karena mepetnya waktu untuk proses lelang,” jelas Atik panggilan akrabnya Kadisperin dan tenaga kerja itu.

Dijelaskan Atik, dilahan seluas 5 hektar itu rencananya nanti akan dibangun 16 gedung untuk centra IKM. “Sekarang masih ada 2 gedung dari 16 gedung yang direncanakan, 2 gedung yang ada sekarang itu dipersiapkan untuk Batik,” terangnya.

Ditambahkan dia, selain untuk pameran kerajinan, di Centra IKM tersebut nantinya juga akan dibuat untuk ketenaga kerjaan.”Ya nanti kita cari terobosan baru lagi, selain untuk kerjainan juga nanti diperuntukkan dengan kegiatan yang berkaitan dengan ketenaga kerjaan,” tuturnya.

Pembangunan centra IKM itu kata Atik, diatrgetkan bisa selesai tuntas ada tahun 2020 nanti. “Tahun 2018 ini di Centra IKM tidak ada kegaatan, pada tahun 2019 nanti insya Allah, jadi diperkirakan Centra IKM ini bisa rampung semua pada tahun 2020,” pungkasnya. (hib/shb).