HEADLINEOLAH RAGATERKINI

Tim Putra Jatim Gagal ke Semifinal Kejurnas Hockey 2015

Klasemen akhir dan data pertandingan Kejurnas Hockey 2015 kelompok putra
Klasemen akhir dan data pertandingan Kejurnas Hockey 2015 kelompok putra

Jakarta, Maduranewsmedia.com – Harapan Tim Putra Jawa Timur untuk lolos ke semifinal Kejurnas Hockey 2015 pupus setelah kalah dari DKI Jakarta 11-4 jum’at siang (27/11/2015). Alih-alih ingin merebut pemuncak klasemen pool A, tim putra Jatim malah kedodoran. Bahkan berbekal 6 poin dengan selisih gol +3, untuk lolos ke semifinal sebagai runner up terbaik pun tak kesampaian. Hal itu setelah dari pool B, Jateng yang juga finish sebagai runner up mampu mengungguli raihan tim Jatim dengan jumlah poin dan gol memasukkan sama, 17 tapi memiliki total kebobolan lebih sedikit, 6 atau surplus total 11 gol.

Sementara itu, dibanding runner up pool C Banten yang hanya meraih selisih gol surplus 10 gol dengan jumlah gol 14, Jateng juga diatas angin.
Kendati tak melanjutkan persaingan ke babak berikutnya Kejurnas kali ini, Tim Hockey Putra Jatim tetap melanggeng ke ajang PON Jabar 2016 dengan menempati peringkat 5 dari total kuota 8 klub peserta.(bai/shb)