HEADLINEPENDIDIKANPERISTIWATERKINI

Berhasil Berantas Begal dan Pelaku Kejahatan, Komunitas Publik Speaking UTM Beri Penghargaan Kepada Kapolres Bangkalan

Kapolres Bangkalan, AKBP Boby Pa’ludin Tambunan Saat menerima Piagam

Bangkalan,maduranewsmedia.com– Karena berhasil memberantas begal dan pelaku kejahatan di wilayah hukum Polres Bangkalan khususnya di kawasan kampus Universitas Trunojoyo Madura (UTM) Komunitas publik speaking UTM  dan Forum Peduli Keamanan mengucapkan,  selamat atas pencapaian yang diperoleh kepala kepolisian Resort Bangkalan dalam memberantas begal dan pelaku kejahatan.  “Terima kasih Pak Kapolres,  Kasat Reskrim, Kasat Intel,  kami beri apresiasi kepada Kepada Kapolres Bnagkalan,  karena kasus Begal yang ditembak mati jadi viral,” kata Perwakilan dari publik speaking UTM,  Taufiq, Jum,at (5/10/2018)

Kapolres bangkalan AKBP Boby Pa’ludin Tambunan, mengaku tidak menyangka akan memperoleh penghargaan dari komunitas publik speaking dan forum Peduli keamanan UTM. “Saya tidak menyangka dan tidak menduga,  namun saya tidak pernah memikirkan penghargaan itu, karena ini merupakan  tugas dari kepoliaian, kita tetap akan bekerja keras agar bermanfat kepada masyarakat.  Kalau kemudian ada penghargaan, itu  pemberian bonus,  dan kita lebih termotivasi,  yang penting bagi kami pengabdian kepada masyarakat,” kata orang nomer satu dijajaran Polres Bangkalan.

Dikatakan dia, dengan adanya penghargaan yang diberikan oleh Publik Spekaing dan forum Peduli keamanan UTM ini, Kedepan akan menambah motivasi dan semangat untuk mengabdi kepada masyarakat “Ya kami juga merasa bahagia atas jerih payah  selama ini yang kami lakukan,” terang Boby panggilan akrabnya Kapolres Bangkalan ini.

Memang kata Boby, selama 6 bulan sudah ada 3 orang pelaku begal yang ditembak mati dan sejak saat itu sudah hampir 2 bulan ini tidak ada kedengaran lagi adanya begal. “Namun kegiatan patroli  tetap kita lakukan setiap hari, dan  tindakan tegas serta terukur kepada pelaku begal juga akan kita lakukan,” pungkasnya. (hib/shb)