TERKINI

Hasil Swap/PCR Anggota Dan Staf DPRD Bangkalan Negatif

Humas Gugus Tugas Covid-19 kabupaten Bangkalan, Agus Zain

Bangkalan,maduranewsmedia.com– Hasil Swap/PCR dari 13 orang yang teridiri dari 2 orang anggota dan 11 orang staf Sekretariat DPRD kabupaten Bangkalan negatif. “Hasil Swap/PCR dari 13 orang itu kita terima dari Dinkes Bangkalan hari ini, dan hasilnya negatif,” kata humas  Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Bangkalan, Agus Zain dalam Keterangan Pers, Senin  (4/5).

Dikatakan dia, selain hasil swap/PCR dari anggota dan staf DPRD kabupaten Bangkalan, gugus tugas Covid-19 kabupaten bangkalan juga menerima hasil swap/PCR dari 6 orang Pegawai Pegadilan Negeri Bangkalan. “Hasil Swap/PCR dari 6 orang pengawai Pengadilan Negeri bangkalan juga negatif. Jadi Total hasil Swap/PCR keseluruhannya ada 19 orang, yang hasilnya negatif semua,” jelas Agus sapaan akrabya   humas  Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Bangkalan yang juga Kadis Kominfo ini.

Dijelaskan Agus, dengan telah diterimanya hasil Swap/PCR itu, maka ke-19 orang yang telah melakukan pemeriksaan dinyatakan aman. “Dengan hasil Swab/PCR yang kesemuanya  negatif ,maka kepada mereka dinyatakan steril karena tidak terpapar Covid-19,” terangnya.

Humas  Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Bangkalan ini mengharapkan, agar masyarakat tetap mematuhi himbauan pemerintah untuk tetap diam dirumah. “Ya saya harap masyrakat tetap waspada didalam pencegahan  penyebaran virus Covid-19 ini dengan mematuhui himbauan pemerintah yaitu tetap memakai masker, jaga jarak dan lakukan aktivitas dari rumah,” pungkasnya. (hib/shb)