HEADLINEPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

KPU Serahkan DPS By Name by Addres Ke Paslon Untuk Dikoreksi

Ketua KPU Bangkalan, Fauzan Jakfar

Bangkalan,maduranewsmedia.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten akan menyerahkan Daftar Pemilih Sementara (DPS) pemilihan Bupati dan Wajil Bupati Bangkalan serta Gubernur dan wakil Gubernur Jatim. “Nanti DPS By name by adres ini  akan kita cetak dan hasil cetakan  itu akan berikan ke PPS untuk diumukan dan dilakukan perbaikan-perbaikan,” kata Ketua KPU Bangkalan Fauzan Jakfar, usai rapat Pleno penetapan DPS di kantor KPU Bangkalan, Juma,at (16/3/2018).

Dikatakan dia, hasil  Cetak DPS ini tidak hanya diberikan kepada PPS, namun juga akan diberikan kepada pasangan calon  Bupati dan calon wakil bupati Bangkalan. “Paslon juga kita berikan cetakan DPS agar mereka  bersama-sama dengan petugas kita baik ditingkat desa/kelurahan maupun ditingkat kecamatan untuk mendapat masukan dari mereka kepada kita, agar supaya nanti DPS yang kita sajaikan ini mendekatai valid,” jelasnya.

Dijelaskan Fauzan, DPS yang akan dicetak ini merupakan hasil analisis DP4 yang diterima KPU dan dianalisis serta disingkronisasi denagn DPT pemilumterkahir yaitu pemilu Pilres tahun 2014. “DP4 yang kita terima 804.594  sementara DPT pemilu terkahir yaitu pilres 2014 jumlahnya 963.034. dari hasil analisis DP4 dan singkronisasi ternyata jumlah pemilih 952-420 setelah dicoklit menjadi 855.560, Yang jelas kalau memang dibandingkan dengan DPT pemilu terkahir kita DPT kita turun, karena memang DP4 nya turun” jelas Fauzan.

Lebih lanjut Fauzan menjelaskan, hasil coklit 855.560 ini nantikan akan dilakukan perbaikan-perbaikan. “Hasil perbaikan ini kemungkinan DPS bisa bertambah, kemungkin juga bisa berkurang,” pungkasnya.(hib/shb)