HEADLINEOLAH RAGAPENDIDIKANPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

Ra Latif Lepas Kontingen POPDA  Kabupaten Bangkalan

Bupati Bangkalan, R Abd Latif Amin Imron saat melepas kontingen POPDA

Bangkalan, maduranewsmedia.com-Bupati Bangkalan R Abd Latif Amin Imron melepas kontingen Pekan Olahraga Pelajar (POPDA) Jawa Timur 2022, Kontingen POPDA itu terdiri dari atlet, pelatih dan official   dilepas Ra Latif sapaan akrabnya Bupati Bangkalan dari pendopo agung kabupaten Bangkalan menuju arena Popda 2022 di Sidoarjo Jawa Timur. Senin (07/11/2022).

Ra Latif mendukung sepenuhnya perjuangan para kontingen POPDA Jatim 2022 untuk meraih prestasi. “Pemerintah bangkalan sangat memperhatikan atlet yang berlaga di POPDA maupun kemarin di pekan olahraga Jawa Timur (Porprov),untuk Porprov kami berikan bonus kepada para atlet yang berprestasi,  bonus juga akan diberikan kepada para atlet yang berlaga di POPDA,” kata Ra Latif.

Dikatakan Ra Latif, kontingen POPDA  kabupaten Bangkalan haris tetaplah berdoa agar supaya diberi keselamatan. “Senjata umat Islam yaitu doa, oleh sebab itu mintalah kepada orang tua dan guru sebagai ikhtiar kita bersama dan supaya di Ridoi oleh Allah SWT. Tetap semangat untuk para atlet untuk berjuang, raihlah prestasi , karena atlet yang berlaga pada POPDA adalah generasi terbaik yang dimiliki bangkalan,putra putri pilihan yang telah dilatih dan dididik,” jelasnya.

Ra Latif meminta agar para atlet POPDA tetap menjaga sopan santun selama berada di arena POPDA. “Kami selalu mengingat kan kepada para atlet tetap jaga kesehatan dan semangat tinggi karena kita memiliki pontensi yang besar untuk meraih prestasi, jadilah duta olahraga bangkalan yang ramah dan jaga silahturahmi bersama kontingen kami mohon tetap jaga nama baik daerah bangkalan,” terangnya.

Bupati Bangkalan mengharapkan lepas para kontingen yang berlaga di POPDA pada saat pulang ke bangkalan membawa piala untuk kabupaten Bangkalan. “Kami berharap Kontingen POPDA Bangkalan dapat mengikuti jejak para atlet seniornya yang berhasil meraih prestasi apik pada ajang Porprov 2022 Jawa Timur, Kami yakin para atlet Bangkalan yang akan berlaga di ajang POPDA akan memberikan prestasi yang membanggakan dan mengharumkan nama Kabupaten Bangkalan,” tuturnya

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Bangkalan, Ahmad Ahadiyan Hamid mengatakan, atlet yang akan berlaga di POPDA optimis akan membawa medali ke bangkalan.  “Kontingen POPDA  2022 di Sidoarjo akan dimulai pada tanggal  08 November hingga 12 November. Kita mengirim  54 atlet, terdiri dari 15 cabor  kami sudah berkomitmen bahwa berangkat harus berbarengan sehingga tidak ada yang ketemuan di lokasi, kepada seluruh masyarakat bangkalan kami mohon doa dan dukungannya semoga kita pulang ke bangkalan membawa piala dan medali,” pungkasnya (edi/shb).