Ratusan Lembaga Ponpes Dan Madrasah Diniyah Dapat Bantuan Dana Hibah
Bangkalan,maduranewsmedia.com- Sebanyak 214 lembaga Madrasah Diniyah, Masjid, Ponpes mendapat bantuan dana hibah. Bantuan dana hibah tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Bangkalan, R Abd Latif Amin Imron. “Sebagian besar, rehab rehab kecil, makanya untuk tahun ini kita menganggarkan Rp 2, Milyar 150 juta. masing-masing lembaga bervariasi ada Rp 5 juta sampai Rp 50 juta,” kata Ra Latif sapaan akrabnya Bupati Bangkalan, dalam acara launching bantuan dana hibah untuk pondok pesantren, madrasah, masjid dan Musholla, di Pendopo Agung, Senin (14/12/2020).
Dikatakan dia, pemberian bantuan dana hibah ini merupakan program pemkab bangkalan guna menunjang pembangunan Madrasah diniyah, Pondok Pesantren dan Musholla. “Dengan bantuan dana hibah ini diharapkan dapat meningkatkan peran pendidikan agama Islam di kabupaten Bangkalan,” jelas Ra Latif.
Bupati Bangkalan mengharapkan, bantuan dana ini bisa menigkakan kualitas belajar mengajar yang ada di masing masing lembaga khususnya untuk ponpes dan madrasah diniyah. “Siswa siswi ponpes dan madrasah diniyah itu bisa lebih nyaman dan para kia serta para tokoh bisa meningkatkan kerja-nya untuk pendidikan di seluruh pelosok desa yang ada di kabupaten Bangkalan,” terangnya.
Sementara itu, Kabag Kesra setkab Bangkalan, Hosun Mizan, ada 214 lembaga Madrasah Diniyah, Masjid dan Ponpes yang menerima bantuan dana hibah dari dana APBD tahun 2020. dengan rincian; Madrasah Diniyah ada 153 Lembaga dengan total bantuan Rp 1.540.000.000,- Pon pesantren ada.14 lembaga dengan total bantuan Rp 115.000.000. Masjid. ada .35 lembaga dengan batuan dana Rp 420.000.000 dan Musholla ada 12 lembaga dengan bantuan dana hibah Rp 75.000.000. “Total.anggaran dana hibah untuk program ini Rp 2.150.000.000,” pungkasnya. (hib/shb)