HEADLINEPENDIDIKANPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

Tanpa Dipantau Bupati, Pelaksanaan UN Tingkat SMP dan MTS Berjalan Lancar

Siswa SMPN 2 Tampak Enjoy Mengerjakan UN
Siswa SMPN 2 Tampak Enjoy Mengerjakan UN

Bangkalan,maduranewsmedia.com –Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, hari pertama pelaksanaan UN tingkat SMP dan Mts di Kabupaten Bangkalan, Senin (9/5) kemarin, bergulir dengan sendirinya. Pelaksanaan UN yang diikuti 15.393 siswa, secara serentak dimulai tepat pukul 08.00. Tidak ada peninjauan oleh Bupati RK Muh Makmun Ibnu Fuad,SE. Tidak puila oleh Wakil Bupati Ir H Mondit A Rofi’i.

Padahal, pada UN tingkat SMPdan MTs tahun-tahun sebelumnya, Bupati didampingi oleh Kepala Disdik Drs H Mohni,MM, Sekdakab, beberapa Asisten, Staf Ahli dan pimpinan SKB terkait, selalu suntuk memantau pelaksanaan UN. Termasuk pemantauan serupa masih dilakukan ketika pelaksanaan UN di tingkat SMA,SMK dan MA yang dihelat 4 s/d 7 April lalu.

 

Kepala SMPN 2 Bangkalan, Drs Eddy Haryadi,MM, ketika dikonfirmasi juga menegaskan pihaknya tidak menerima informasi apakah Bupati, Wabup atau pejatat teras Pemkab akan memantau UN di SNMPN 2 atau tidak. Jawaban senada juga disuarakan Kepala SMPN 1 Bangkalan, Drs H Achmad Anwari Anwar,MPd.

Namun, disela-sela kegalauan awak pers, ternyata masih ada pihak yang masih sempat meluangkan waktu melakukan pemantauan. Diantaranya, empat anggota Dewan Pendidikan setempat, yakni Drs H Mustahal Rasyid, Drs H Moh Zaini Hasan,MPdI, Abdus Somad,MPdI dan Drs H Achmad Muzakki, sempat sowan ke SMPN 2 sekitar pukul 09.00. Mereka berdialog dan mempertanyakan seputar kesiapan dan suasana pelaksaaan UN hari pertama dengan Kepala SMPN 2,Drs Eddi Hariyadi,MM.   “Kami bersama rekan-rekan, juga akan menijau beberapa SMP penyelanggrana UN lainnya. Mudah-mudahan, juga sempat memantau beberapa SMPN penyelenggaran di sejumlah Kecaatan,” kata Mustahal Rasyid.

Secara umyum, pelaksanaan UN tingkat SMP dan MTs hari pertama di Kabupaten Bangkalan, berjalan tertib, lancar dan tanpa hambatan. Juga tiudak ada sebaran isu tentang kebocoran atau keterlambatan soal. Mustahal berharap, suasana kondusif pada hatri pertama itu, juga bisa terpelihara hingga hari terakhir pelaksanaan UN tingkat SMP dan Mts, Kamis (12/5) nanti.

Nyatanya, sebanyak 356 siswa SMPN 2 peserta UN yang tersebar di 19 ruang kelas, tampak begitu enjoy mencermati dan menjawab soal UN hari pertama dengan Mata Pelajaran Bahasa Indonesia. Suasana serupa, juga dipertontokan 300 siswa SMPN 1 yang menekuni UN di 15 ruang kelas, serta 212 siswa SMPN 3 yang tersebar di 11 ruang kelas.

Seperti diberitakan, jumlah total peserta UN tingkat SMP dan MTs di Kabupaten Bangkalan tercatat sebanyak 15.393 siswa. Rinciannya, sebanyak  10.673 diantaranya adalah siswa SMP. Mereka berasal dari 51 SMPN dan 152 SMP Swasta yang tersebar di 18 Kecamatan.

Sementara 4.720 siswa sisanya adalah siswa MTs. Mereka berasal dari 1 MTs Negeri dan 134 MTs Swasta. Selama empat hari pelaksanaan UN, mereka akan menjalani UN untuk empat mata pelajaran (mapel-Red). Yakni mapel Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris dan Mapel IPA. (Sjam/shb).