Warga Bangkalan Terdampak Covid-19 dan Yang Tengah Menjalani Isman Dapat Bantuan Sembako Dan Paket Prokes Dari Gubernur Jatim
Bupati Bangkalan, R Abd Latif Amin Imron saat memberangkatkan bantuan paket sembako
Bangkalan,maduranewsmedia.com- Gubernur Jawa Timur, khofifah Indar Parawansa memberikan bantuan 1.000 paket sembako kepada warga di 8 desa yang tersebar di 5 kecamatan di kabupaten Bangkalan. bantuan sembako dan paket protokol kesehatan (prokes) dari Gubernur Jatim itu di berangkatkan secara simbolis oleh Bupati Bangkalan, R Abd Latif Amin Imron dari Pendopo Agung Bangkalan, Selasa (22/06/2021).
Ke-8 desa yang tersebar di 5 kecamatan itu antara lian; Kelurahan Kraton, Kelurahan Pejagan dan kelurahan Bancaran, Kecamatan kota Bangkalan, Desa Arosbaya dan desa Tengket Kecamatan Arosbaya, Desa Moarah, Kecamatan Klampis, Desa Kombangan Kecamatan Geger dan Kelurahan Tunjung Kecamatan Burneh.
Bantuan 1000 paket sembako dan paket protokol kesehatan (Prokes) yang berisi masker, sabun, hand sanitizer, alat semprot diberikan kepada warga yang tengah menjalani isolasi mandiri. Bantuan dari Gubernur Jatim itu akan disalurkan melalui Satgas desa.
Ra Latif sapaan akrabnya Bupati Bangkalan mengharapkan adanya bantuan sembako dan paket prokes dari Gubernur Jatim itu bisa meringankan beban masayrakat terutma warga yang tengah mejalani isolasi mandiri.
orang nomer saru di lingkungan pemkab Bangkalan ini juga mengharapkan agar masyarakat tetap disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan. “Saya harap masyarakat tidak lengah tetap menjalakan prokes, dan saya harap pandmi ini segera berakhir,” pungkasnya. (min/shb)