Besok 15.393 Siswa SMP Dan MTs Jalani UN 2015-2016
Bangkalan,maduranewsmedia.com – Baru dua pekan lalu Ujian Nasional (UN) untuk 9.314 siswa SMA,SMK dan MA tuntas dihelat. Namun insan pendidikan dilingkungan Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bangkalan, kembali harus larut dalam kesibukan. Sebab mulai Senin (9/5) besok hingga Kamis (12/5) nanti, giliran 15.393 siswa di kelembangaan pendidikan tingkat SMP dan MTs, harus menjalani UN serupa “Dibanding tahun lalu, jumlah peserta UN tingkat SMP dan MTs tahun ini mengalami peningkatan. Sebab UN tingkat SMP dan MTS tahun lalu tercatat hanya sebanyak 14.954 siswa. Jadi meningkat 439 siswa,” kata Kabid SMP, SMA dan SMK Disdik setempat, Drs Abdullah Moad,MPd, Sabtu (6/5) kemarin, disela-sela kegiatan pendistribusian soal UN SMP dan MTs ke Polsek di 18 Kecamatan.
Realita itu, menurut Moad, sekaligus membuktikan bahwa pentingnya pendidikan formal sebagai salah satu kebutuhan dasar bagi anak usia sekolah, semakin disadari oleh kumunitas masyarakat Kabupaten Bangkalan. Sisi positif ini, sekaligus kian membuka peluang bagi Disdik untuk mensukeskan program Wajib Belajar Pendidikan Dasar (Wajar Dikdas) 9 tahun di tanah air, sebagai salah satu program sentral pemerintah dibidang pendidikan.
Dilain pihak, Kasi Kurikulum SMP,SMA dan SMK Disdik setempat, Risman Irianto,SPd, lebih rinci menambahkan, dari jumlah total peserta UN SMP dan MTs tahun ini, sebanyak 10.673 diantaranya adalah siswa SMP. Mereka berasal dari 51 SMPN dan 152 SMP Swasta yang tersebar di 18 Kecamatan.
Sementara 4.720 siswa sisanya, menurut Risman adalah siswa MTs. Mereka berasal dari 1 MTs Negeri dan 134 MTs Swasta. Dengan demikian, jumlah total peserta UN tingkat SMP dan MTs tahun ini mencapai 15.393 siswa. Mereka berasal dari 338 SMP dan MTs baik Negeri mapun Swasta. “Selama empat hari pelaksanaan UN, mereka akan menjalani UN untuk empat mata pelajaran (mapel-Red). Yakni mapel Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris dan Mapel IPA,” tandas Risman.
Baik Abdullah Moad maupunn Risman Irianto optimis pelaksanaan UN di tingkat SMP dan MTs yang dimulai, Senin (9/5 ) hari ini, juga akan berjalan mulus dan berakhir sukses seperti pelaksanaan UN untuk tingkat SMA,SMK dan MA yang sudah tuntas dihelat 4 s/ 7 April 2016 lalu.
Tidak hanya itu. Moad dan Risman juga optimis seluruh peserta UN tahun ajaran 2015-2016 kali ini, yakni sebanyak 15.447 siswa peserta UN tingkat SMP dan MTs, serta 9.314 siswa peserta UN di tingkat SMA,SMK dan MA, juga mampu mengekor sukses pelaksanaan UN tahun sebelumnya. Yakni lulus 100 persen.“ Saya yakin target kelulusan 100 persen itu juga akan bisa dicapai oleh seluruh pserta UN baik di tingkat SMP dan MTs maupun di tingkat SMA,SMK dan MA. Soalnya, jauh sebelum pelaksanaan UN, mereka sudah dipersiapkan cukup matang,” tandas Moad.
Terlebih, untuk menentukan kelulusan UN tahun ini, menurut Moad, tidak lagi ditentukan oleh panitia UN di tingkat pusat. Sebaliknya, penentuan lulus tidaknya siswa seusai menjalani UN dipasrahkan sepenuhnya kepada sekolah.
Demikian pula, nilai murni hasil UN, juga tidak lagi dijadikan acuan untuk menentukan kelulusan siswa. Atau jelasnya, nilai murni hasil UN dari masing-masing siswa, hanya dijadikan acuan untuk pemetaan kualitas dari masing-masing sekolah.
Sementara untuk menentukan lulus-tidaknya seorang siswa, menurut Moad, hanya didasarkan pada akumulasi nilai raport semester 1 s/d 5, nilai hasil Ujian Akhir Sekolah (UAS) dan nilai kepribadian maing-masing siswa. Jadi lulus tidaknyaseorang siswa dalam UN tahun ini, mutlak berada di tangan sekolah. “Itu sebabnya, saya yakin semua peserta UN tahun ini, baik peserta UN tingkat SMP dan MTs maupun UN tingkat SMA,SMK dan MA, akan lulus 100 persen seperti tahun 2015 lalu,” pungkas Abdullah Moad. (Sjam).