Bupati Bangkalan Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung TK Dharma Wanita Persatuan 06 Jaddih
Bupati Bangkalan, R Abd Latif Amin Imron bersama Kapolres dan Ketua DPRD Bangkalan, H Muhammad Fahad saat melakukan peletakan batu Pertama
Bangkalan,maduranewsmedia,com- Bupati Bangkalan, R Abd latif Amin Imron bersama Ketua DPRD bangkalan H Muhmamad Fahad, Kapolres Bangkalan AKBP Didik Hariyanto, S.I.K serta Komandan Kodim 0829/Bangkalan, Letkol Kav Ary Setiawan Wibowo melakukan peletakan batu pertama pembangunan TK Dharma Wanita Persatuan 06 Desa Jaddih kecamatan Socah kabupaten Bangkalan. “Alhamdulilah peletakan batu pertama pembangunan TK Dharma wanita Jaddih ini sudah terlaksana, mudah mudahan pembangunan TK Dharma Wanita bisa segera selesai dan rampung di tahun ini hingga bisa ditempati,” kata Ra Latif sapaan akrabnya Bupati Bangkalan di sela-sela acara Peletakan batu Pertama pembangunan gedung TK Dharma Wanita Persatuan 06 Jaddih, Selasa (02/06/2021).
Dikatakan dia, sebelumnya TK Dharma Wanita Persatuan 06 Jaddin ini menempati di area puskesmas Jaddih. “Sebelumnya TK Dharma Wanita ini menempati aset milik Dinas Kesrhatan, yaitu di ouskesmas Jaddih, karena adanya pembangunan di Puskesmas jaddih, TK ini harus pindah, nah atas sumbangan dari Donatur termasuk dari rekan rekan Forkopimda, TK ini melaksanakan pembangunan gedung,” jelas Ra Latif.
Bupati Bnagkalan memberikan apresiasi kepada panitia pembangunan TK Dharma Wanita Persatuan 06 Jaddih yang salah satunya seorang Jurnalis harian Surya kelahiran desa Jaddih. “saya prbadi sangat mengapresiasi kepada salah satu panitia yaitu mas Edo, dan alhamdulilah atas kegigihan dari mas Edo ini, pembagunan gedung TK ini bisa terlaksana dengan sukses,” terangnya.
Panitia pembangunan TK Dharma Wanita Persatuan 06 Jaddih, DR Imam Syafii menjelaskan, TK Dharma Wanita Persatuan 06 Jaddih di bangunpada tahun 1990. “Atas nama panitia, saya sedikit memberikan kronologis TK Dharma Wanita ini. “TK ini Dibagun tahun 1990 ditanah yang dikelolala oleh dinas pertanian dibangun bedampingan dengan. Puskesmas Jaddih. pada tahun 2015 berubah arus kelola, pengelolaanya diserah terimakan tata kelola nya dari Dinas Pertanian ke dinkes,” jelas Imam Syafii.
Dijelaskan Imam Syafii setelah dilakukan pengembangan dan pembangunan puskesmas desa jaddih, mau tidak mau, suka tidak suka gedung TK Dharma Wanita Persatuan 06 Jadih harus di pindah “Alhamdulillah berkat adanya dukungan dari tokoh masyarakat, para pemuda, akhirnya TK Dharma Wanita bisa membeli lahan seluas 14 x 19 m2. untuk pengurusan hak masih dalam. Proses, mengalihkan status menjadi milik TK Dharma Wanita,” pungkasnya. (min/shb)