HEADLINEPENDIDIKANPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

Bupati Bangkalan R Abd Latif Amin Tegaskan Tidak Ada Mutasi Bagi PPPK Guru Yang Telah Terima SK

Bangkalan, maduranewsmedia.com– Bupati Bangkalan R Abd Latif Amin Imron menegaskan tidak ada mutasi bagi Pegawai Pemerintah PPPK guru yang telah menerima SK. “Tidak ada mutasi sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 49 tahun 2018 tentang manajemen P3K jabatan yang saudara tempati sesuai perjanjian yang dipilih pada saat proses pendaftaran, ” kata Ra Latif sapaan akrabnya Bupati Bangkalan saat usai menyerahkan SK kepada Pegawai Pemerintah PPPK Guru tahap 1 di halaman kantor Pemkab Bangkalan, Kamis (17/02/2022).

Dikatakan Ra Latif, rekruitmen PPPK Guru tahap 1 di Kabupaten Bangkalan ini dilakukan oleh kementerian pendidikan dengan jumlah formasi sebanyak 921 formasi dan yang lulus untuk tahap 1 sebanyak 393 peserta  “Pelaksanaan tes dilakukan secara transparan dan akuntabel peserta seleksi secara ketat dan diuji kompetensinya oleh sistem online orang-orang yang terseleksi secara murni,” jelasnya.

Kepada pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja guru tahap 1 di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangkalan Ra Latif meminta agar ke 393 PPPK Guru yang telah menerima SK bisa bekerja sebaik mungkin. “Saya minta kepada para PPPK yang menerima SK untuk dapat bekerja dengan baik semangat dan bertanggung jawab sesuai tugas dan fungsi di tempat mengajar masing-masing kinerja terbaik karena saudara kalian adalah orang-orang terpilih tunjukkan pula dedikasi dan loyalitas dalam bekerja untuk memberikan pendidikan yang bermutu perbaiki diri dan mengembangkan potensi karena tugas dan tanggung jawab yang kita emban kedepankan semakin berat,” terangnya.

Bupati Bangkalan mengharapkan PPPK yang sudah menerima SK segera beradaptasi. “Adaptasi di lingkungan kerja saudara sehingga bangun koordinasi komunikasi dan kerja efektif tingkatkan motivasi dan semangat kerja sehingga tugas-tugas yang telah dipercayakan dapat dilaksanakan dengan baik selalu mentaati peraturan peraturan yang berlaku,” tuturnya.

Sementara Plt Kepala Badan Kepegawaian Dan sumberdaya aparatur pemkab Bangkalan Roosli Suliharyono menjelaskan ada 921 formasi dalam seleksi PPPK Guru tahap 1. “Sebanyak 393 peserta passing grade yang terdiri dari 355 Guru SD dan 38 Guru SMP.  PPPK Guru tahap 1 melaksanakan tugas terhitung sejak tanggal 1 Pebruari 2022,” pungkasnya.(min/shb)