Bupati Bangkalan R Abdul Latif Amin Imron Lantik Penjabat Sekdakab Bangkalan Setijabudi
Bangkalan,maduranewsmedia.com- Bupati Bangkalan, R Abdul latif Amin Imron melantik penjabat sekdakab Bangkalan, Drs Setijabudhi. “Saya mengucapkan Selamat kepada Penjabat sekretaris daerah, Drs Setijabudhi, MM, sebagai sekretaris sesuai surat persetujuan Gubernur Jatim no : 821.2/3949/204.4/2019 tanggal 21 Maret 2019 Semoga saudar bisa menjalankan amanah ini dengan sebaik baiknya,” kata Ra Latif panggilan akrabnya Bupati bangkalan disela-sela acara Pelantikan pejabat sekretaris daerah kabupaten Bangkalan, Drs Setijabudhi, MM di pendopo agung, Jum,at (22/03/2019)
Dikatakan Ra Latif status penjabat Sekretaris Daerah itu sesungguhnya sama dengan pejabat sekretaris daerah definitif. Orang nomer satu dilingkungan pemkab bangkalan menyampaikan ucapan terima kasih kepada mantan Sekda Bangkalan. “Tidak lupa saya atas nama pemerintah daerah kabupaten bangkalan saya menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih serta apresiasi kepada saudara dr Eddy Moeljono atas pengabdian yang telah saudara berikan pada pemerintah dan masyarakat kabupaten Bangkalan selama menjabat sebagai sekretaris daerah dengan baik selama 6 tahun,” jelas Ra Latif
Dijelaskan dia, diangkatnya penjabat Sekretaris Daerah kabupaten Bangkalan tidak lain karena adanya kekosongan jabatan Sekretaris Daerah kabupaten Bangkalan sejak tanggal 1 Maret 2019. “Ada mekanisme baru dalam proses penetapan penjabat Sekretaris daerah berdasarkan peraturan Presiden no 3 tahun 2018 tentang penjabat sekrteris daerah, ditegaskan bahwa Bupati/walikota mengangkat penjabat Sekretaris daerah kabupaten/kota untuk melaksanakan tugas sekretaris daerah setelah mendapat persetujuan gubernur sebagai perwakilan pemerintah pusat di daerah,” pungkasnya. (hib/shb)