Dua Orang Kafilah MTQ Kabupaten Bangkalan Sabet Juara 1 Dalam Event MTQ XXIX Tingkat Jawa Timur
Pamekasan,maduranewsmedia.com- Perjuangan para official, Pembina dan peserta Kafilah MTQ kabupaten Bangkalan pada ajang MTQ XXIX tingkat Jawa Timur yang berlangsung di kabupaten Pamekasan tidak sia-sia, karena 2 orang Kafilah MTQ kabupaten Bangkalan menyabut juara 1 dan keberhasilan Kafilah MTQ kabupaten Bangkalan ini adalah prestasi yang sangat luar biasa karena selama hampir 2 dekade, Kafilah MTQ kabupaten Bangkalan puasa prestasi pada event-event Musabaqoh tingkat provinsi. “Alhamdulillah 2 orang Kafilah MTQ kita meraih juara 1, keberhasilan ini berkat dukungan pak bupati serta do,a dari seluruh elemen masyarakat kabupaten Bangkalan,” kata Kabag Kesra Setkab Bangkalan, Moh Hosun, S.Pd, MM, Rabu (10/11/2021)
Dua orang Kafilah MTQ kabupaten Bangkalan menjadi juara 1 dalam lomba Tilawah Dewasa Putri dan juara 1 pada lomba Tafsir Al-qur,an bahasa Indonesia. “Untuk juara 1 lomba Tilawah Putri atas nama Lailatul Mubarokah dan yang juara 1 lomba Tafsir Al Qur,an putra atas nama As’ad Daroni. dan kita sudah siapkan bonusnya untuk juara 1 ini yaitu bonus Umroh dari Pak Bupati Bangkalan,” jelas Hosun panggilan akrabnya Kabag Kesra Setkab Bangkalan ini.
Selain meraih juara 1, prestasi lainnya yang diraih oleh Kafilah MTQ dari kabupaten Bangkalan itu adalah juara 2 lomba Tilawah Anak putra, juara harapan 1 tafsir bahasa Arab putri, juara harapan 3 Tilawah Remaja Putra dan juara harapan 3 lomba Qiroah Sab’ah Mujawad Putra. “Kita jura meraih prestasi juara 2 Tilawah Putra atas nama Muhammad Royyan Habibullah, terus juara harapan 1 Tafsir Bahasa Arab Putri atas nama Tsuwaibah Aslamiyah Afif, juara harapan 3 Tilawah Rwmaja Putra atas nama Rizal Umami dan juara harapan 3 Qiroah Sab’ah Mujawad Putra atas nama Mahmudi,” terang Hosun.
Kabag Kesra Setkab Bangkalan Hosun mengharapkan, agar prestasi yang diraih Kafilah MTQ kabupaten Bangkalan pada ajang MTQ XXIX tingkat Jawa Timur yang berlangsung di kabupaten Pamekasan ini bisa menjadi pintu masuk untuk mencapai prestasi ditingkat Nasional. “Keberhasilan dan prestasi yang diraih oleh kafilah MTQ kabupaten Bangkalan patut kita syukuri, dan perjuangan yang kita lakukan tidak sia-sia,” pungkasnya. (min/shb)