HEADLINEKESEHATANPERISTIWATERKINI

Percepat Capaian Vaksinasi Pengurus MWCNU Kwanyar Jemput Warga Ke Rumah-Rumah Dengan Armada Truk

Bangkalan,maduranewsmedia.com-Untuk membantu pemkab Bangkalan dalam mempercepat capaian vaksinasi, pengurus MWCNU Kecamatan Kwanyar kabupaten Bangkalan menjemput warga  ke rumah rumah dengan menggunakan armada truk. penjemputan warga ke rumah rumah  itu dilakukan untuk mempermudah warga yang akan melakukan vaksin. “Animo masyarakat di kecamatan Kwanyar ini sangat tinggi, tapi mereka kadang terkendala dengan tranportasi untuk datang ke tempat vaksinasi, makanya mereka kami jemput warga dengan armada truk, ada 6 armada truk bantuan dari Polres, Kodim, BPBD dan Sat[ol PP  yang kami pakai untuk menjemput warga,” kata wakil Ketua MWCNU Kwanyar, H Muzammil Anwar disela-sela pelaksanaan vaksinasi di kantor MWCNU Kwanyar, Selasa (09/11/2021).  

Pelaksanaan vaksinasi yang gelar MWCNU Kwanyar dengan sistem jemput bola itu sukses karena target vaksinasi 1.500 dosis tercapai, dan warga dari berbagai pelosok desa yang dijemput oleh pengurus MWCNU Kwanyar merasa sangat terbantu dengan vaksinasi sistem jemput bola untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona (covid-19). “Kami semangat dalam ikut mensukseskan vaksinasi program pemerintah ini untuk mencegah penyebaran covid-19 khususnya di kecamatan Kwanyar,” terang Muzammil.

Siti Masrifah salah seorang warga desa Gunung Sereng kecamatan Kwanyar merasa bersyukur dengan adanya vaksinasi jemput bola yang dilakukan oleh MWCNU kecamatan Kwanyar. “Alhamdulillah pak, saya bersyukur bisa melakukan vaksin, selama ini saya ingin datang ke tempat vaksin tapi untuk divaksin tapi kendaraannya sulit, maklum di desa pak,” kata Musrifah.

Setelah divaksin dan memperoleh kartu sertifikat vaksin, Musrifah merasa lega, karena tidak lagi dihantui persaan takut untuk pergi berbelanja ke Mall dan pergi ke tempat lain seperti ke tempat wisata atau  mengurus dokumen ke kantor kantor pemerintaha. “Saya ucapkan terima kasih kepada MWCNU Kwanyar atas vaksinasi ini,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua MWCNU kecamatan Kwanyar KH Achmad Nawawi Hannan menjelaskan, pelaksanaan vaksinasi yang dilakukan oleh MWCNU Kwanyar ini merupakan hasil kerjasama antara MWCNU dengan Muspika dan Puskesmas kecamatan Kwanyar. “Dalam pelaksanaan vaksinasi ini kami tetap menerapkan protokol kesehatan dengan ketat,” tuturnya.

Hadir untuk memantau pelaksanaan vaksinasi di kantor MWCNU kecamatan Kwanyar itu antara lain; Wakil Bupati Bangkalan, Drs Moh Mohni, ketua DPRD Bangkalan, H Muhammad Fahad, Kapolres Bangkalan, AKBP Alith Alarino dan Komandan Kodim 0829/Bangkalan, Letkol Inf. Syarifuddin Liwang. (min/shb)