HEADLINEPENDIDIKANTERKINI

Ketua DPD Golkar Bangkalan Berharap Pemkab Tidak Menghapus Anggaran Insentif Guru Ngaji dan Guru Madin

Ketua DPD Golkar Bangkalan, Mat Hari

Bangkalan, maduranewsmedia.com – Ketua DPD Partai Golkar kabupaten Bangkalan, Mat Hari mengharapkan agar pemerintah tidak menghapus anggaran insentif untuk guru Ngaji dan guru Madin. “Selaku Ketua Golkar Bangkalan saya harap anggaran insentif untuk guru ngaji dan guru Madin itu tidak dihapus, ” kata Mat Hari, Sabtu (09/09/2023)

Seharusnya kata Mat Hari, pemkab bangkalan mempertahankan bahkan menambah anggaran untuk insentif guru ngaji dan guru Madin. “Kalau bisa dilanjutkan dan di tambah anggarannya, karena program itu sangat mendukung dan sangat bermanfaat untuk guru ngaji dan guru Madin yang selama ini belum tersentuh, dan baru tersentuh di kepemimpinan pak Bupati ra Latif makanya program ini harus dilanjutkan, ” jelasnya.

Oleh sebab itu kata Mat Hari, pihaknya sudah memberikan intruksi kepada angggota  Fraksi  Golkar yang masuk dalam Badan Anggaran DPRD Bangkalan untuk memperjuangkan insentif guru ngaji dan guru Madin ini. “Saya sudah instruksikan  ke anggota fraksi Golkar yang ada di badan anggaran untuk mempertahankan itu, ” terangnya

Ditambahkan Mat Hari, pihaknya mendengar informasi jika ada 2 kali pencairan insentif guru ngaji dan guru Madin yang belum dicairkan. “Insentif untuk guru ngaji dan guru Madin itu masih ada dua kali pencairan di tahun 2023, ini, informasinya insentif  itu belum dicairkan karena tidak ada anggaran dan mau dihapus,” pungkasnya (min/shb)