HEADLINEOLAH RAGAPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

Madura United Tak Dibebani Target Tinggi di ISC 2016

AQ saat memberikan semangat pada supporter Madura

AQ saat memberikan semangat pada supporter Madura

Bangkalan, Maduranewsmedia.com – Banyak hal yang ditunggu oleh publik sepak bola Madura pasca kabar take over Pelita Bandung Raya (PBR) oleh Madura United beberapa hari lalu mencuat.
Salah satunya adalah target yang dipatok manajemen untuk musim perdana Madura United di Indonesia Super Competition (ISC)2016 yang rencananya dimulai maret mendatang.

CEO Madura United, Achsanul Qosasi mengatakan, pihaknya tak akan memberikan target muluk-muluk bagi Laskar Sapeh Kerap -Julukan MUFC di musim perdananya pasca alih status ke Madura.
“Untuk musim perdana, kami hanya targetkan eksis dulu. Tak perlu muluk-muluk.” Ungkap AQ -sapaan akrab Achsanul, kepada maduranewsmedia.com, sabtu siang (23/1/2016).

Namun mengenai komposisi tim, AQ mengaku tak akan mendatangkan pemain ala kadarnya. “Target kami memang tidak muluk-muluk. Tapi bukan berarti kami akan main-main dalam melakukan pembentukan tim.” Imbuh ayah satu orang anak ini.
Selain itu, satu nama mantan pemain asing PMU asal Paraguay, Silvio Escobar, mengungkapkan ketertarikannya kembali ke Madura. “Mudah-mudahan kita bisa ketemu lagi di Madura teman-teman” tulis Pemain bernomor punggung 23 yang terakhir membela PSM Makasar di Piala Jendral Sudirman itu melalui akun twitter-nya, @escogol23. (bai/shb)