HEADLINEKESEHATANPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

PP dan KB Kabupaten Bangkalan Kirim Dumas Genre Ke Tingkat Nasional

Dumas Genre kabupaten bangkalan saat foto bersama Wabub bangkalan
Dumas Genre kabupaten bangkalan saat foto bersama Wabub bangkalan

Bangkalan,Maduranewsmedia.com– Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (PP dan KB) kabupaten Bangkalan akan mengirim Duta Mahasiswa Generasi Berencana (Dumas Genre) Tingkat Nasional di Jakarta. Dumas Genre yang akan dikirim itu adalah Imam Haydar (20) mahasiswa Semester 3 Universitas Negeri Surabaya (Unesa). “Pengiriman Dumas Genre tingkat Nasional ini sudah yang ketiga kalinya, setiap tahun kita mengirim ke lomba Dumas Genre tingkat Nasional, tapi selalu gagal,” kata Kepala Badan PP dan KB Kabupaten Bangkalan, Lily S Mukti, Senin (09/11/2015).

Pada pengiriman Dumas Genre tingkat Nasional yang ketiga kalinya ini, ia optimis bisa meraih juara. “Imam Haydar Dumas Genre kabupaten bangkalan yang mengikuti lomba tingkat Nasional ini anaknya pinter dan  kreatif. Karena anaknya ingin ikut lomba tingkat nasional, maka kita mendorongnya dan kita memberi semangat. Saya optimis  dia nanti bisa meraih  juara tingkat Nasional,” jelas Lily yang juga mantan Kadinkes Bangkalan ini.

Kepala Badan PP dan KB kabupaten Bangkalan ini mengharapkan agar PP dan KB tingkat propinsi bisa ikut mempersiapkan dengan maksimal agar Dumas Genre yang telah meraih juara tingkat Propinsi ini  bisa menjadi juara. “saya harap juga mempersiapkan secara maksimal agar Dumas Genre jadi juara,” kata Lily.

Sementara itu, Imam Haydar mengaku akan mempersiapakan diri semaksimal mungkin untuk mengikuti lomba Dumas Genre tingkat Nasional. “Untuk menuju lomba tingkat Nasional ini saya sudah mepersiapakan diri selama 4 tahun,” kata mahasiswa Unesa asal desa Paeng kecamatan Blega ini.

Sebelum berlaga di tingkat Nasional, Imam Haydar akan memperdalam materi sub Genre dan lebih fokus kepada realita. “Saya akan lebih fokus ke realita dan  aksi nyata, seperti talk Show seks Education, penyuluhan kepada Ibu rumah tangga  dan bina Kelaurag remaja (RMJ), pokoknya kami akan melaksanakan kegiatanyang bercita rasa remaja,” kata Hayder yang juga mantan anggota Pusat Informasi Konseling Remaja (PIK-R) SMAM-1 Bangkalan.

Peserta Dumas Genre tingkat Nasional Imam Haydar dilepas secara langsung oleh wakil bupati bangkalan, Mondir A Roffi bersama Sekdakab Bangkalan, Eddy Moeljono dan sejumlah pejabat di lingkungan pemkab Bangkalan. (hib/shb)