Sering Bolos Karja, Satpol PP Bangkalan Tak Perpanjang SK 7 Orang THL
Bangkalan, Maduranewsmedia.com – Karena sering bolos kerja, Badan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) kabupaten Bangkalan tidak memperpanjang Surat Keputusan (SK) Tenaga Harian Lepas (THL). “Pada tahun 2015 ada sebanyak 4 THL dan tahun 2016 ini ada 3 orang THL yang SK-nya tidak diperpanjang,” kata Kasatpol PP Bangkalan, Moh Fachri, Jumat (29/01/2016)
Dikatakan dia, tidak diperpanjang-nya SK THL anggota Satpol PP tersebut, karena THL yang bersangkutan sering tidak masuk kantor dan tidak berada di tempat. “Ada yang selama 1 tahun tidak masuk kantor, ada yang orangnya tidak berada di tempat. Ya pada saat pengajuan perpanjangan SK ya tidak kita perpanjang,” Jelas Fachri.
Lebih lanjut Fachri menjelaskan, pada tahun 2016 ini jumlah THL yang diperpanjang SK-nya ada sebanyak 275 orang THL. Dari jumlah tersebut sebanyak 3 orang THL, SK-nya tidak diperpanjang lagi.”Ya kalau SK-nya tidak perpanjang ya bukan THL anggota Satpol PP lagi,” terangnya.
Dalam pengambilan SK perpanjang THL ini kata Fachri, masih ada sejumlah THL yang belum mengambil SK perpanjangannya. SK yang belum diambil tersebut akan dititpkan ke Kantor Inspektorat. “Ada yang belum mengambil SK perpanjangan, karena yang THL bersangkutan sakit. SK itu kami titipkan ke Inspektorat sebab dalam pengambilan SK ini tidak boleh diwakilkan, tadi ada orang tuanya yang mau mengambil ya tetap tidak boleh,” pungkas Fachri. (hib/shb)