Diterjang Angin Kencang, Sejumlah Pohon Di Jalan Akses Suramadu Roboh Dan Halangi Jalan
Bangkalan,maduranewsmedia.com- hujan deras yang disertai angin kencang menyebabkan sejumlah pohon di jalan akses Suramadu di desa Burneh kecamatan Burneh kabupaten Bangkalan roboh. pohon yang roboh tersebut melintang di jalan akses, akibatnya arus lalu lintas baik dari arah Madura maupun dari arah Surabaya terganggu. tidak ada korban dalam peristiwa tersebut.
Peristiwa hujan lebat yang disertai angin puting Beliung itu terjadi sekitar pukul 12,30 Wib, angin kencang tidak berlangsung lama hanya beberapa menit saja. “Kejadianya begitu cepat pak, tiba-tiba pohon yang ada di pinggir jalan roboh dan melintang di tengah jalan,” kata Amina warga desa Burneh, Sabtu (21/11/2020)
Amina yang tengha berjualan di warung yang di kawasan jalan akses itu tidak tahu pasti dari mana datangnya angin. “Saya tidak tahu dari arah mana, angin menggulung pohon-pohon itu, beruntung warung saya selamat,” jelas Amina.
Untuk melancarkan arus lalu lintas di jalan akses Suramadu itu, anggota Polres bangkalan dengan dibantu masyarakat melakukan evakusai terhadap pohon-pohon yang tumbang dan melintangi jalan akses itu .
Evakuasi pohon yang tumbang di jalan akses Suramadu itu dimulai sekitar pukul 13.00 WIB dan pukul 14.30 wib proses evakuasi pohon yang tumbang sudah tuntas dan arus lalu ,intas di jalan akses tersebut sudah normal.
dari pantauan dilapangan jumlah pohon yang tumbang akibatkan terjangan angin Kencang di Sekitar akses Suramadu. itu ada 7 pohon. pohon yang tumbang itu menutup jalur dari arah Surabaya dari sebaliknya. (hib/shb)