Akibat Hujan Deras Dan Angin Kencang, Tribun Stadion Pamekasan Ambruk
Pamekasan maduranewsmedia.com- Hujan deras di sertai Angin kencang yang melanda Kabupaten Pamekasan, meng akibatkan tribun Stadion R Soenarto pamekasan ambruk di bagian barat. dan menimpa 2 pemain sepak bola yang tengah bermain dalam laga ujicoba antara klub PSPM Kecamatan Proppo melawan klub Mahkota dari Desa Tagengser Daya Kecamatan Waru. Selasa (03/01/17).
Menurut Pelatih PSPM Proppo Ibnu Jainuri mengatakan angin kencang tiba-tiba merobohkan tribun penonton saat laga babak pertama usai dan pemain sedang istirahat. “Selain tribun ambruk, atapnya juga terbang ke sisi barat stadion. Ambruknya tribun ini mengenai dua pemain kami,” kata Pelatih PSPM Proppo Ibnu Jainur.
di antaranya Kedua pemain yang terkena reruntuhan tribun stadion tersebut yakni Mujib dan Jaka. Akibatnya Jaka mengalami luka dibagian tangan dan rusuknya, sementara Mujib mengalami luka ringan.
Saat ini kedua korban telah dibawa oleh orang tuanya untuk mendapatkan perawatan secara medis di Puskesmas terdekat. Selain itu tibun stadion banyak pohon yang tumbang ke jalan. Akibat hujan derasvdan angin kencang. (rhm/shb)