Cegah Penyebaran Virus Corona, Tim Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Burneh Lakukan Himbauan Keliling Dan Pembagian Masker
Bangkalan,maduranewsmedia.com- Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kecamatan Burneh melaksanakan himbauan keliling dan pembagian masker gratis kepada masyarakat Desa Perreng Kecamatan Burneh Kabupaten Bangkalan. “Dalam mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19) agar masyarakat menggunakan masker dan melaksanakan pola hidup sehat, sering mencuci tangan menggunakan sabun dengan mengalir air, menghindari perkumpulan masyarakat, jaga jarak perorangan minimal 2 meter dan tetap tinggal dirumah apabila tidak ada keperluan yang mendesak,” kata Danramil 0829/04 Burneh, Kapten Inf M. Hayat disela-sela acara kegiatan pembagian masker, Rabu (15/4/ 2020)
Dikatakan dia, masyrakat tiadk perlu panik dalam menghadapi wabah virus Corona (covid-19) ini. “Masyarakat agar tetep tenang, tidak resah atau takut dalam menghadapi virus corona ini, dengan mengikuti dan mematuhi anjuran dari Pemerintah, kami Tim Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Burneh bekerja secara maksimal siang malam dalam membantu penanganan Covid-19 bersama-sama para relawan.”terangnya Hayat sapaan akrabnya Danramil 0829/04 Burneh ini..
Tim Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Burneh dalam pelaksanaan himbauan keliling dan pembagian masker ini menggunakan pengeras suara mobil Ambulance milik Puskesmas Burneh sedangkan tim gugus tugas Covid 19 kecamatan Burneh lainnya sebagian menggunakan sepeda motor
Selain dihadiri Danramil 0829/04 Burneh, Kapten Inf M. Hayat, hadi juga Kapolsek Burneh, Iptu Eko Siswanto, Kepala Puskesmas Burneh, Drg. Handayaningsih Babinkamtibmas dan perangkat desa Perreng serta para relawan.(dim/shb)