Kacabdin Wilayah Bangkalan Minta MGMP Bisa Ciptakan Model Pembelajaran Baru
Bangkalan,maduranewsmedia.com – Kepala cabang dinas Pendidikan Wilayah Bangkalan, Sunarto meminta agar supaya keberadaan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) diharapkan mampu menciptakan pembelajaran model baru yang nantinya bisa menjadi rujukan para guru dan bisa diterima oleh siswa didik. “MGMP bisa menjadi penggerak dan motivator bagi guru, baik guru pada lembaga negeri maupun swasta,” kata Sunarto dalam acara pengkukuhan MGMP di SMAN-1 Bangkalan, Selasa (02/03/2021).
Selain itu kata dia, keberadaan MGMP juga diharapkan mampu menggerakkan guru mata pelajaran untuk lebih meningkatkan kompetensi dan profesionalismenya. “Makanya MGMP harus bisa mewujudkan dan mengimplementasikan “merdeka mengajar” agar mutu pendidikan di bangkalan bisa lebih ditingkatkan,” jelas Sunarto.
Dijelaskan Sunanrto, pengukuhan MGMP ini merujuk pada uu nomer 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional, Peraturan pemerintah no 19 tentang standart nasional pendidikan dan permendikbud no 15 tahun 2018 tentang beban kerja guru, kepala sekolah dan pengawas sekolah. “MGMP ini sebaga wadah dalam melakukan koordinasi, musyawarah dan menciptakan inovasi pembelajaran dan mencari solusi atas permasalahan pendidikan dan menciptakan inovasi pembelajaran atau merdeka mengajar yang ada di wilayah bangkalan,” terangnya.
Atas dikukuhnya MGMP ini, salah seorang guru SMAN- Bangkalan, Rosy mengharapkan, keberadaan MGMP ini bisa menjadi wadah pemersatu, wadah diskusi, dan wadah “kompetisi” bagi para guru bidang studi sehingga tercapai pemerataan pelayanan pendidikan.
Harapan yang sama disampaikan oleh Kepala SMAN-1 Kwanyar, Sasongko. “ Saya berharap, berharap MGMP di kabupaten Bangkalan ini bisa lebih eksis, lebih inovatif, dan mampu mengakomodir serta menjadi pemersatu para guru,” pungkas Kepala SMAn-1 Kwanyar yang berasal dari SMAN 8 Malang. (hib/shb)