HEADLINEPERISTIWATERKINI

Muhamaddiyah Cabang Burneh Potong 32 Hewan Kurban

warga Muhammadiyah saat menyebelih hewan kurban
warga Muhammadiyah saat menyebelih hewan kurban

Bangkalan, maduranewsmedia.com. Usai melaksanakan solat Idul Adha,  Pimpinan Cabang Muhamadiyah kecamatan Burneh kabupaten bangkalan langsung melakukan penyembelihan hewan kurban.  Pada tahun ini ada sebanyak 32 hewan kurban, yang dagngnya akan di salurkan kepada  kaum duafa dan anak Yatim. Ke 32 hewan kurban itu terdiri dari 19 ekor sapi dan 13 ekor kambing, hewan kurban itu merupakan  partisiapasi warga Muhamadiyah dan warga sekitar.

Pemotongan hewan kurban ini, di hadiri langsung oleh Camat Burneh Trriyanto Yani beserta Kapolsek dan Danramil burneh. Dalam sambutannya  camat burneh mengucapkan banyak terima kasih kepada pimpinan Cabang Muhamadiyah Burneh, dan Camat memberika mengapreasi setinggi tingginya  karena sudah membantu kepada kaum duafa dan anak yatim. “Kami sebagai pihak pemerintah kabupaten bangkalan menyampaikan aterima kasih, karena Muhamddiyah cabang Burneh sudah membantu kepada warga tidak mampu,”  Kata Triyanto Yani, Senin (12/9/2016).

Sementara itu, perwakilan warga yang telah menyaluran hewan kurbannya melalui PC. Muhamadiyah Burneh, H Wahyono menyampaikan terima kasih kepada panitia penyelenggra karena sudah merawat dan menyalurkan hewan kurban kepada warga.

Sementara itu Pimpianan Cabang Muhamadiyah kecamatan Burneh, H Soedarsono menjelaskan, penyembelihan hewan kurban pada Idul Adha tahun ini lebih banyak di bandingkan dengan tahun sebelumnya. Kalau tahun sebelumnya hanya 24 hewan kurban yang terdiri 19 sapi dan 5 kambing, namun pada tahun ini sebanyak 32 hewan kurban yang terdiri 19 sapi dan 13 kambing. Atas partisipasi warga Muhamadiyah dan warga sekitar.

“Kami atas nama pimpinan Muhammadiyah menyampaikan banyak terimakasih kepada warga karena telah mempercayakan kepada kami untuk menyalurkan hewan kurban kepada warga miskin dan anak yatim, tidah ada kata lain hanya mengucapkan banyak terima kasi kepada warga dan semoga Allah yang membalasnya,” pungkas Soedarsono. (rhm/shb)