HEADLINEHUKUM & KRIMINALPERISTIWATERKINI

Polres Bangkalan Akan Gelar Operasi Lilin Semeru 2020 Selama 15 Hari

Wakapolres Bangkalan bersama anggota Forkopimda saat mengecek sarana dan prasarana pengamanan Nataru

Bangkalan,maduranewsmedia.com- Polres Bangkalan akan menggelar operasi Lilin Semeru 2020 selama 15 hari. “Operasi Lilin ini akan digelar selama 15 dimulai tanggal 21 Desember 2020 hingga tanggal 4Januari 2021,” ” Kata Wakapolres Bangkalan, Kompol Andjar Setijaningrum S. E, usai memimpin apel gelar pasukan operasi Lilin Semeru 2020 dan Pengamanan Natal dan tahun baru 2021 di Mapolres Bangkalan, Senin (21/12/2020).

Dikatakan dia, operasi Lilin Semeru 2020 dilakukan bersamaan dengan pengamanan perayaan malam Natal dan tahun baru 2021. “Untuk pengamaan Natal dan Tahun baru dilakukan pengamnan di 5 titik salah satunya di jalan akses Suramadu,” “jelas Andjar sapaan akrabnya Wakapolres perempuan satu satunya di Madura ini. 

Dijelaskan Andjar, dalam pengamann Natal dan tahun baru, pihaknya akan melakukan penyekatan di pintu Gerbang jembatan Suramadu, penyekatan ini dilakukan untuk mengantisipasi masyarakat Madura yang akan merayakan malam Natal dan tahun baru (Nataru) 2021 ke Surabaya, “Kita akan melakukan penyekatan di pintu gerbang Suramadu tehniknya  sudah ditata oleh Kabag Ops,” terangnya.

Ditambahkan Andjar, selain di jalan akses Suramadu, dalam rangka Nataru, pengamanan juga akan dilakukan di tempat-tempat ibadah yaitu gereja gereja di kabupaten Bangkalan. “pengamanan khusus akan kita lakukan di gereja, meskipun untuk tahun ini tidak ada perayaan Natal, hanya misa dengan jumlah jemaah di batasi 50 orang, namun pengamanan tetap akan kita lakukan, ” tuturnya.. 

Andjar meminta kepada masyarakat untuk tidak melakukan kerumunan pada perayaan Nataru, sebab aturan yang mengatur masalah kerumunan ini sudah turun. “sekarang sudah ada peraturan yang bisa mengurai massa apabila ada kerumunan, aturannya sudah turun,” katanya.. 

Dikatakan Andjar, untuk pengamanan Nataru dan operasi Lilin Semeru 2020, pihaknya menerjunkan 481 personel. “481 personel ini merupakan tim gabungan dari polres Bangkalan,” Pungkasnya. (hib/shb)