HEADLINEPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

PUPR Bangkalan Mulai Lakukan Persiapan Pengerjaan Proyek Tahun 2023

Plt Kadis PUPR Bangkalan, Rizal Mardiansyah

Bangkalan, maduranewsmedia.com- Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) kabupaten Bangkalan saat ini mulai melakukan persiapan pengerjaan proyek tahun 2023, salah satunya membuat dokumen perencanaan. “Pada bulan Maret ini kita masih membuat dokumen perencanaan untuk kegiatan proyek tahun 2023,” kata Plt Kepala Dinas PUPR Bangkalan, Rizal Mardiansyah ST, MT, Senin (27/02/2023)

Dikatakan dia, setelah proses pembuatan dokumen perencanaan, selanjutnya akan dilakukan proses pelelangan. “Untuk bulan Maret dan April ini kita masih membuat persiapan dokumen pelelangan. Untuk proses lelang nya kemungkinan bulan Mei, ” jelas Rizal sapaan akrabnya Plt Kadis PUPR Bangkalan.

Dijelaskan Rizal, pada tahun 2023 ini ada sekitar 250 kegiatan proyek baik, proyek yang Penunjukan Langsung (PL) maupun kegaiatan proyek yang melalui proses lelang LPSE. “250 itu terdiri dari proyek jalan dan jembatan termasuk jalan kabupaten, ” terangnya.

Ditambahkan dia, untuk proyek jalan kabupaten ada sekitar 60 titik. “Yang saya ingat untuk jalan kabupaten itu ada 60 titik, yang insya Allah akan di lelang pada akhir bulan April hingga bulan Mei, karena untuk LPSE ini tergantung ke ULP-nya,” pungkas Rizal. (min/shb)