HEADLINEPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

Sejak Tahun 2017 Dinas PUPR Bangkalan Tak Pernah Absen Lakukan Konservasi Sungai

Kabid Sumber Daya Air (SDA) Dinas PUPR kabupaten Bangkalan, Guntur Setiadi, ST

Bangkalan,maduranewsmedia.com- Untuk melindungi sungai dan sempadan nya agar supaya tidak longsor, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) kabupaten Bangkalan terus melakukan konservasi sungai. “Konservasi sungai sudah 3 tahun ini kami lakukan, tahun kemari  konservasi di kali Jambu,  sungai yang ada di pabrik es sepanjang 1 km ke kanan 1 km ke kiri,” kata Kabid Sumber Daya Air (SDA) Dinas PUPR kabupaten Bangkalan, Guntur Setiadi, ST, Senin (20/07/2020).

Dikatakan dia, dalam melaksanakan konservasi sungai itu, pihaknya bekerja sama dengan OPD lain. “Tahun kemarin (2018 Red) Kita bekerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup,  Dinas Pertanian dan Bappeda,” jelas Guntur . sapaan akrabnya Kabid SDA Dinas PUPR Bangkalan ini.

Dijelaskan Guntur, Konservasi sungai ini sangat penting, untuk menjaga agar supaya sempadan sungai tidak longsor. “Salah satu untuk melindungi sungai ini dengan cara konservasi, dan saya kira konservasi sungai ini sangat penting sekali,” terangnya.

Biasanya kata Guntur, dalam konservasi sungai ini, sempadan sungai ditanami dengan bibit pohon. “Kalau seperti pelaksanaan konservasi tahun kemarin, bibit yang kita tanam itu adalah bibit pohon Trembesi, bibit pohon Sukun. Kebetulan tahun kemarin kita dapat bantuan 1.000 bibit pohon Akasi dari Perhutani,” tuturnya. Ditambahkan Guntur,  untuk pelaksanaan konservasi sungai pada tahun 2020 ini, pihaknya belum bisa memastikan apakah ada konservasi atau tidak. “Saat ini kan masih pandemi virus Corona (covid-19), kami belum bisa memastikan, tapi dalam rencananya, kita akan melakukan konservasi  di kali Bancaran,” pungkasnya.(hib/shb)