HEADLINEPERISTIWATERKINI

Terendam Air,  Tanaman Padi  Petani di Pamekasan Membusuk Dan Terancam Gagal Panen

Petani saat mengikat tanaman padinya yang terendam air
Petani saat mengikat tanaman padinya yang terendam air

Pamekasan maduranewsmedia.com– Tanaman padi Petani di dusun Jelmak kecamatan kota kabupaten Pamekasan  banyak yang roboh dan terendam air. Jika terlalu lama dibiarkan terendam air, padi yang sudah siap panen itu akan membusuk dan petani terancam gagal panen. Salah satu tanaman padi yang roboh dan terendam air itu adalah  miliknya Sutiyam (35) warga setempat.

Tanaman padi milik sutiyam  yang siap panen ini banyak yang roboh dan akibatnya buliran padi yang sudah menguning itu  teredam air. Agar supaya buliran padi itu tidak  membusuk Sutiyam harus mengikat pada tanaman pada yang roboh. “Ya mau gimana lagi mas, agar tidak busuk padi ini kita ikatkan pada tanaman padi yang tidak roboh,” kata Sutiyam, Kamis (14/4/2016)

Dikatakan Sutiyam, kalau tanaman padinya tidak di ikat dan di biarkan selama dua hari saja, maka pasti bulir padi  yang terendam air itu membusuk dan dirinya akan rugi.  Akibat terendamnya padi ini, petani mengaku akan mengalami penurunan hasil panen hingga 30 persen. “Kemungkinan hasil panen menurun,” tutur Sutiyam.

Selain miliknya tanaman padi yang roboh dan terendam juga di alami oleh petani lainnya “Curah hujan saat ini di daerah Jelmak cukup tinggi karena hampir setiap hari turun hujan,” . Pungkasnya. (rhm/shb)