HEADLINEPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

Tinggal Surat Suara Pemilihan Anggota DPRD Propinsi Logistik Pemilu Yang Belum Diterima KPU Bangkalan

Anggota Bawaslu Bangkalan saat melakukan Pengawasn logistiik Pemilu di Gudang Bulog

Bangkalan,maduranewsmedia.com– Logistik Pemilu 2024 mulai dari kotak suara, bilik suara, tinta, surat suara pemilihan Presiden, pemilihan anggota DPD RI, pemilihan anggota DPR RI, pemilihan anggota DPRD/kota  sudah diterima oleh KPU Bangkalan. “Semua surat suara sudah kita terima semua, tinggal  surat suara pemilihan anggota DPRD propinsi yang masih belum datang,” kata Ketua KPU Bangkalan, Zainal Arifin, Rabu (03/01/2024)

Zainal sapaan akrabnya Ketua KPU Bangkalan mengaku belum tahu kapan surat suara pemilihan anggota DPRD propinsi itu akan diterima. “Kita belum dikasih jadwal sama KPU Propinsi terkait pengiriman surat suara pemilihan anggota DPRD propinsi,” jelasnya.

Dijelaskan Zainal, surat suara yang sudah diterima KPU Bangkalan yang disimpan di gudang Bulog sudah dilakukan pelipatan. “Kalau pelipatan, surat suara pemilihan  Presiden, DPD RI, DPRD kabupaten/kota sudah dilipat semua, tinggal surat suara pemilihan DPRD propinsi yang belum datang ini, ” terangnya.

Setelah nanti semua surat suara lengkap kata Zainal, maka H-1 menjelang pemungutan suara, surat suara tersebut didistribusikan. “Nanti akan Didistribusikan ke kecamatan H-1, selanjutnya di distribusi kan ke PPS dan ke TPS TPS, ” pungkas Zainal. (min/shb)