HEADLINEPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

TMMD Tingkatkan Taraf Hidup Masyarakat Di Desa Terpencil

 

Pangdam V/Brawijaya Mayjend TNi Arief Rachman, Bupati Bangkalan, R Abd Latif Amin Imron saat mengunjungi stand  pameran diarena TMMD

Bangkalan,maduranewsmedia.com– Gubernur Jawa Timur, Soekarwo menegaskan, Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) sengaja ditempatkan di Desa Terpencil, hal itu bertjuan untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat yang tinggal di desa terpencil itu. “TMMD ini merupakan program lintas sektoral yang sasarannya daerah terpencil. Pencapaian. pembangunan dari TMMD ini untuk meningkatkan  taraf hidup masyarakat dan menempatkan desa sebagai subyek pembangunan,” kata Gubernur Jatim dalam sambutan tertulis yang dibacakan  Kepala Bakorwil IV Pamekesan,  Dr Alwi M. Hum dalam Upacara pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 103 di wilayah Kodim 0829/Bangkalan di desa Durin Timur kecamatan Konang Kabupaten Bangkalan, Senin (15/10/2018).

Dikatakan dia, dalam pembangunan di Indonesia, pembangunan dilakukan dari pinggiran dan pembangunan di desa saat ini menjadi prioritas. “Membangun desa menjadi prioritas, karena  kita membangun dari pinggiran dan pemrop Jatim mendukung di semua sasaran,” jelas Alwi.

Dijelaskan Alwi, dalam pelaksanaan TMMD Kali ini, kegiatan ;pembangunannya tidak hanya fisik saja, akan tetapi pembangunan non fisik. “Jadi dalam TMMD ini  bukan membangun fisik saja, namun kesiap siagaan desa dalam menghadapi tantangan. Ada pemasangan alat KB Gratis, Penyuluhan hukum, pelayanan kesehatan hewan terpadu,” terangnya.

Gubernur Jatim mengharapkan agar supaya hasil kegiatan TMMD selama 1 bulan tersebut bisa dirasakan langsung oleh masyarakat. ”Ya kita berharap hasil TMMD ini dapat dirasakan langsung oleh masyarakat, karena dalam kegiatan ini pemrop jatim hanya memberikan bantuan keuangan,” katanya.

Selain Kepala Bakorwil IV Pamekesan,  Dr Alwi M. Hum,  hadir dalam acara tersebut, Pangdam V/Brawijaya Mayjend TNi Arief Rachman, Bupati Bangkalan, R Abd Latif Amin Imron, Kapolres Bangkalan, AKBP Boby Paludin Tambunan, Wakil Bupati Bangkalan, Moh Mohni serta seluruh pejabat dilingkungan pemkab Bangkalan.

Kehadiran Kepala Bakorwil IV Pamekesan,  dr Alwi M. hum Kepala Bakorwil IV Pamekesan,  dr Alwi M. hum disambut dengan Tarian Ngambek Tamoy. (hib/shb)