HEADLINEPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

Yusril : Setelah HTI Giliran FPI Yang Bakal Dibubarkan

Ketua PBB Yusril Ihza Mahendra

Bangkalan,maduranewsmedia.com– Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra menyatakan, setelah membubarkan HTI, pemerintah mengincar FPI yang akan dibubarkan. “Setelah HTI beberapa ormas islam besar yang akan  dibubarkan termasuk FPI menjadi incaran yang akan dibubarkan,” kata Yusril saat menghadiri acara di Aula MAN bangkalan, Selasa (15/8/2017).

Dikatakan Yusril dengan modal Perpu pembubaran Ormas itu, pemerintah telah mempunyai list atau daftar pembubaran ormas-ormas Islam. “Katanya pemerintah sudah punya  list  ormas yang aka dibubrakan, tapi saya ngak tahu persis, tetapi saya konsen kepada teman FPI dan saya tentu akan membela ormas-ormas  islam itu baik HTI maupun FPI, lepas dari kita setuju atau tidak setuju dengan ajaran yang dikembangkan oleh HTI atau FPI, tetapi sesama umat Islam kita berkewajiban untuk membela mereka,” jelas Yusril.

Dijelaskan dia, keluarnya Perpu pembubaran Ormas itu merupakan upaya pemerintah pemerintah untuk mengalihkan perhatian. “Pemerintah ingin melindungi diri sendiri mengalihkan perhatian dari kegagalan dalam menangani persoalan persoalan ekonomi dan keuangan negara, seperti kita ketahui utang kita semakin menumpuk dari waktu ke waktu, kemudian pemerintah menaikan pajak dan mencabut subsidi kepada orang orang kecil,” jelasnya.

akibantnya kata Yusril,  Jokowi itu dipuji-puji diluar negeri dan di cacimaki di dalam negeri karena Jokowi paling setia membayar hutang pokok dan bunganya sementara di dalam negeri menaikkan pajak dan mencabuti subsidi. “Jadi rakyatnya tambah tercekik, dan persolan ditutupi dengan berbagai hal antara lain dengan Perpu keormasan ini, dengan Perpu ini ormas-ormas islam merasa terancam,” pungkas Yusril. (hib/shb)