HEADLINEPERISTIWATERKINI

Apresiasi Kinerja APH Di Bangkalan Aliansi Laskar Advokasi Sosial Turun Jalan

Koorlap LAS saat orasi

Bangkalan, maduranewsmedia.com- Sekitar 20 orang massa yang  mengatasnamakan Aliansi Laskar Advokasi Sosial (LAS) melakukan aksi unjuk rasa ke Mapolres dan Kejaksaan Negeri Bangkalan. Aksi yang mereka lakukan dalam rangka memberikan apresiasi dan mendukung terhadap kinerja Aparat penegak hukum (APH) dalam mengungkap k Penyelewengan bantuan Program Keluarga Harapan (PKH). “Kami selaku mahasiswa dan pemuda yang tergabung dalam aksi ini mendukung Kejaksaan Negeri Bangkalan untuk mengusut tuntas kasus PKH dan bantuan dana sosial lainnya.” teriak Kordinator Aksi aksi LAS Mustaqim saat orasi di depan kantor Kejaksaan negeri Bangkalan, Senin (25/07/2022)

LAS meminta agar supaya APH melakukan evaluasi dan identifikasi terhadap kasus kasus yang telah ditangani. “Kepada semua penegak hukum baik itu Kejari dan polres kami meminta untuk melakukan  indentifikasi secara menyeluruh di setiap desa di kabupaten bangkalan ini demi tegaknya keadilan. Dan kami acungkan jempol kepada APH di Bangkalan, ” jelas Mustaqim.

Mustaqim meminta agar APH mengusut  tuntas penyelewengan bantuan PKH dan mengembangkan ke wilayah lain. “Karena sangat tidak mungkin hal serupa akan terjadi pada desa yang lain yakni perampokan yang sama, kami memberikan dukungan dan apresiasi  kepada kejaksaan untuk menyelesaikan secara tuntas kasus DD Tanjungbumi yang melibatkan camat dan salah satu kades,serta mengembangkan kasus DD  dan kasus PKH harus terungkap di desa lainnya,”Jelasnya

Korlap LAS meminta kepada polres Bangkalan untuk segera menyelesaikan dugaan proyek fiktif dan penyalahgunaan Dana desa di beberapa lokasi di kabupaten Bangkalan. “Kami meminta Kepada kepala Kejaksaan Negeri Bangkalan untuk melakukan penyelidikan dan penyidikan secara terpercaya,” tuturnya

Sementara itu, Kepala Kejaksaan Negeri Bangkalan, Candra Saptaji, S.H., M.H , kepada pengunjuk rasa mengatakan, penangkapan tersebut dilakukan untuk memberikan efek jera terhadap oknum yang melakukan nya dan bisa memberikan perbaikan terhadap pemerintah desa. “Kami hanya bertugas memberikan pembelajaran terhadap oknum yang bersangkutan kami mohon kerja sama kepada semua elemen masyarakat mari kita kawal Bangkalan bebas korupsi,semoga ini menjadi awal yang baik di kota Dzikir dan Sholawat bebas tanpa korupsi apapun,” pungkasnya (edi/shb).