HEADLINEKESEHATANPERISTIWATERKINI

H-13 Jelang Lebaran, Polres Bangkalan Belum Bangun Rest Area Untuk Pemudik

res area

Bangkalan, Maduranewsmedia.com, – Menjelang datangnya Hari raya idul fitri polres bangkalan belum membuatkan rest area untuk pemudik, padahal keberadaan rest area dalam menghadapi musim mudik seperti menjelang datangnya hari raya idul fitri sangat di butuhkan, dimana rest area akan menjadi tempat untuk menghilangkan rasa lelah bagi pemudik, sehingga dapat menekan terjadinya kecelakaan lalu lintas.

Kapolres bangkalan, AKBP Anissullah M. Ridha saat di konfirmasi mengatakan, polres bangkalan akan segera membangun  tujuh pos baru, yang terdiri dari enam pos pengamanan (pos pam) dan satu pos pelayanan. “Kami akan buat tujuh pos untuk menghadapi arus mudik tahun 2017 ini mas”, ujarnya.

Lebih lanjut Anis, sapaan akrabnya AKBP Anissullah M.Ridha, mengakatan. 6 Pos pam yang akan di bangun rencananya akan disebar di wilayah pantura dan selatan, sedangkan untuk pos pelayanan akan di bangun di daerah sekitar jembatan suramadu. “Kami akan bangun pos pam itu untuk wilayah pantura dan selatan bangkalan,” ungkap pria asal Aceh itu.

Dijelaskan Anis, efektifitas pelayanan dan pengamanan yang akan dilakukan oleh polres bangkalan akan dimulai pada H-7 lebaran, “H-7 Semua pospam dan pos pelayanan akan efektif”, tuturnya

Dikatakan Anis, pihaknya juga mengaku telah melakukan sejumlah persiapan khusus untuk menyambut arus mudik pada tahun ini. “Arus mudik tahun ini telah kami siapkan pengamanan khusus,” pungkasnya. (jpr/shb)