HEADLINEKESEHATANTERKINI

Pj Bupati Bangkalan Minta Nakes Layani Masyarakat Dengan Ramah Dan Tersenyum

Pj Bupati Bangkalan, Arief Mulya Edie menyerahkan piala kepada pemenang lomba HKN

Bangkalan, maduranewsmedia.com – Hari Kesehatan Nasional dijadikan momentum oleh Pj Bupati Bangkalan, Arief Mulya Edie untuk melakukan perubahan pelayanan di Bidang kesehatan seperti pelayanan di Puskesmas dan di RSUD Syarifah Ambami Rato Ebu (Syamrabu). “Tenga tenaga medis  harus banyak senyum dalam memberikan sehingga masyarakat akan lebih senang saat dilayani,” kata Arief sapaan akrabnya Pj Bupati Bangkalan usai memimpin Upacara Hari Kesehatan Nasional di halaman kantor pemkab Bangkalan, Senin (27/11/2023)

Dikatakan Dia, sebab dengan tersenyum, hati pasien yang dilayani akan tenang. “Dengan senyum ini hati pasien akan lebih tenang, begitu juga dokter akan semakin mudah dalam merawat. Ketika pasien dirawat dalam kondisi tenang, maka akan cepat sembuh, ” jelas Arief.

Oleh sebab itu, tenaga kesehatan harus ramah dan senyum, terutama di RSUD. “Petugas kesehatan nya harus lebih ramah dalam melayani, terutama RSUD, karena saya banyak menerima masukan dari sana (RSUD Red) Garda depannya kurang Senyum, ” terangnya.

Meskipun padat dan banyak pengunjungnya kata Arief, Petugasnya harus tetap ramah dan tersenyum. ‘Mungkin karena padat ya, namun apapun kepadatannya, apapun kesibukannya mereka harus tetap senyum, karena senyum ini awal pelayanan yang maksimal secara medis,” tuturnya.

Jadi Imbuh Arief, kedepan tenaga kesehatan baik di Puskesmas maupun RSUD harus lebih baik. “Nakes di puskesmas dan RSUD  harus melayani masyarakat dengan baik, dan tingkatkan kemampuan dan tingkatkan kemauan mereka untuk melayani seluruh masyarakat kabupaten Bangkalan, ” Pungkasnya. (min/shb)