Jelang Romadhan, Tim Disperindag Lakukan Sidak Ke Pasar Tradisional
Bangkalan, maduranewsmedia.com– menjelang bulan suci Ramdahan, tim disperidag yang beranggotakan dari Satpol PP, Dinkes, Bagian perekonomian, TNI dan Polri melakukan sidak ke pasar tradisional Bancaran dan pasar Ki Lemag Duwur. Sidak tersebut dipimpin langsung oleh Asisten Ekonomi dan Kesra Setkab Bangkalan, Moch Fahri. “Dari hasil pantuaun yang kami lakukan, harga-harga sembako relatif stabil dan belum ada kenaikan harga yang signifikan,” kata Fahri usai sidak, Kamis (02/06/2016).
Dikatakan dia, digelarnya sidak ini untuk mengantisipasi adanya kenaikan harga sembako menjelang bulan suci Romadhan. “Menjelang puasa ini kita sidak harga, nanti pertengahna Romadhan kita sidak harga lagi bersama Dinas Peternakan,” jelasnya.
Lebih lanjut Moch Fachri menjelaskan. Dari hasil sidak yang dilakukan tim Disperindag, ada beberapa komoditas yang mengalami kenaikan, diantaranya cabe merah dari harga semula Rp 30 ribu/kg naik menjadi Ro 31 ribu/kg-nya, bawang putih Rp 36 ribu, gula pasir dari Rp 15 ribu naik menjadi Rp 15.500. “Kami lihat belum ada kenaikan harga yang signifikan,” pungkas Fachri. (hib/shb)