HEADLINEPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

Siapkan Data Pemilih Pilbup, KPU Bangkalan Audensi Dengan Kapolres 

Ketua KPU Bangkalan, Fauzan Jakfar
Ketua KPU Bangkalan, Fauzan Jakfar

Bangkalan, maduranewsmedia.com– Pelaksanaan pemilihan Bupati bangkalan pada bulan Juni tahun 2018, namun KPU Bangkalan telah melakukan sejumlah persiapan untuk pelaksanaan Pilbub bangkalan tersebut. Salah satu persiapan yang dilakukan adalah menyiapkan data pemilih. “Pelaksanaan Pilbub Bangkalan memang tahun 2018, namun tahapannya akan dimulai pada pertengahan tahun 2017, dan kedatangan kita ke Polrrs ni untuk audensi dengan Kapolres bangkalan yang baru terkait dengan persiapan data pemilih,” kata Ketua KPU bangkalan, Fauzan Ja’far usai bertemu Kapolres Bangkalan, AKBP Anissulah M Ridha di Mapolres Bangkalan, Senin (18/07/2016).

Dikatakan dia, saat bertemu dengan orang nomer satu di jajaran mapolres Bangkalan itu, KPU meminta nama penduduk bangkalan yang diterima menjadi anggota Polres Bangkalan. “Kita meminta nama penduduk Bangkalan yang menjadi anggota Polri agar nam ayang bersangkutan dikeluarkan dari data pemuilih, begitu juga kita meminta nama anggota Polres Bangkalan yang sudah pensiun untuk dimasukkan ke data pemilih,” terang Fauzan panggilan akrabnya Ketua KPU Bangkalan tersebut.

Selain mendatangi Mapolres Bangkalan, KPU juga sudah melakukan audensi dengan Bupati Bangkalan,  Dispenducapil dan Kodim 0829/bangkalan terkait dengan persiapan data pemilih pada Pilbub tahun 2018 nanti. “Kalau  untuk data pemilih ini acauannya tetap kepada data Daftar penduduk potensial pemilih pemulikada (DP4) dan data pemilih ini bisa bertambah juga bisa berkurang, karena kita nanti masih akan melakukan validasi data pemilih,” jelasnya

Makanya kata Fauzan untuk persiapan penyusunan data pemilih ini, pihaknya suda meminta kepada Bupati bangkalan untuk mengeluarkan surat edaran kepadsa kades terkait dengan data pemilih ini. “saat audensi ke bupati  kita minta bupati ngirim surat ke kades, agar mendata penduduk yang pindah. atau penduduk yang meninggal, dan data pemilih ini bisa sambungkan dengan data pilkades,” katanya.

Lebih lanjut Fauzan menjelaskan, selain persiapan penysunan Data pemilih, KPU bangkalan juga melakukan penyusunan anggaran. “Karena Pilbup bangkalan nanti bersamaan dengan Pilgub Jatim, maka anggaran kita dikurangi, dari Rp 48,6 M, dikuranggi menjadi Rp 46,1 M, dan anggaran Pibup bNagkalan ini harus masuk tahun ini,” pungkasnya. (hib/shb)