HEADLINEPENDIDIKANPERISTIWAPOLITIK & PEMERINTAHANTERKINI

Dengan Simpeg Dan Digital Archived, PNS Tidak Perlu Bawa-Bawa Berkas Lagi

peserta Sosiaiisasi Simpeg dan Digital Archived, di aula Hotel Ningrat

Bangkalan,maduranewsmedia.com– Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Aparatur (BKPSDA) kabupaten Bangkalan saat ini tengah membangun aplikasi-aplikasi mydoc didalam menyongsong era digital. “Dengan aplikasi-aplikasi mydoc ini, kedepan PNS  tidak perlu lagi bawa bawa berkas, karena berkasnya sudah tersimpan di HP,”  kata Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi,   BKPSDA  kabupaten Bangkalan Masyhudunnury, disela-sela acara Sosiaiisasi  Simpeg dan Digital Archived, di aula Hotel Ningrat, Jum,at (05/04/2019).

Dikatakan dia, dengan aplikasi mydoc ini,semua dokumen PNS tersimpan secara online. “Kalau data sudah tersimpan secara online, maka data-data itu tidak akan hilang dan rusak. Aplikasi mydoc ini sangat efektif dan aman,” jelas Masyhud panggilan akrabnya     Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi, BKPSDA itu

Dijelaskan dia, dalam Sosialisasi  Simpeg dan Digital Archived yang diikuti oleh semua operator di semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) menghadirkan nara sumber dari Surabaya. “Kita sengaja mengundang nara sumber dari pihak ketiga  dari surabaya, yang levelnya lebih nasional dan lebih paham dalam membuat aplikasi aplikasi mydoc,”  terangnya.

Ditambahkan Masyhud, selain sosialisasi Simpeg dan Digital Archived, BKPSDA kabupaten bangkalan juga mensosialisasikan aplikasi kebutuhan pegawai (Akepai). Apiikasi Akepai ini untuk mengihitung kebutuhan pegawai. “Dengan Akepai ini kita bisa mengajukan rekruitmen CPNS maupun P3K ke Men-Pan sesuai kebutuhan riil,” tuturnya.

Jadi kata Masyhud, BKPSDA kabupaten Bangkalan sengaja membuat aplikasi akepai ini untuk menampung data-data non PNS di kabupaten Bangkalan. “Semua data-data non PNS yaitu THL dan P3K di kabupaten bangkalan akan kita masukkan dalam akepai ini,” pungkasnya. (hib/shb)