TERKINI

Baru 3 Desa Di Kecamatan Klampis Yang Dapat Droping Air Bersih

Bangkalan, maduranewsmesia.com– Pada musim kemarau seperti sekarang ini sejumlah desa di kecamatan Klampis kabupaten  Bangkalan mengalami krisis air bersih. Namun sampai saat ini baru 3 desa yang telah di droping air bersih dari 9 desa rawan air bersih yang telah diusulkan. “Jumlah desa yang krisis air bersih yang kami usulkan ke BPBD ada 9 desa, namun yang sudah disuplai air bersih baru 3 desa, ” kata Camat Klampis, Abd Malik, Selasa (31/08/2021)

Ke-3 desa yang telah menerima bantuan air bersih itu adalah desa Tenggun Dajah, desa Penyaksagan dan desa Bragang. “Dalam pendistribusian bantuan air bersih ini memang kami terapkan skala prioritas, ” jelas Malik sapaan akrabnya Camat Klampis ini.

Bantuan air Bersih yang diterima Kecamatan  Klampis untuk 3 desa itu diterima dari 3 penyuplai bantuan air bersih di Pemkab Bangkalan. “Yang mensuplai bantuan air bersih ini ada 3, BPBD, PU dan Dinsos, ” terangnya.

Bagi desa krisis air bersih yang sudah diusulkan, namun sampai saat ini belum menerima bantuan, pihaknya mengharapkan agar supaya segera dapat menerima bantuan air bersih. “Desa yang belum dapat akan segera dapat, ” kata Malik.

Ditambahkan Malik, setiap tahun kecamatan  Klampis selalu mengusulkan bantuan  air bersih ke BPBD kabupaten Bangkalan. “Secara kontinyu kami selalu mengusulkan bantuan air bersih, karena di kecamatan  Klampis ini banyak desa yang mengalami krisis air bersih pada saat musim kemarau seperti sekarang ini, ” Pungkasnya. (min/shb)